pembangunan jalan tol – Rukamen Blog https://www.rukamen.com/blog Apartemen Things in Indonesia Wed, 19 Oct 2022 14:29:50 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.3 http://www.rukamen.com/blog/wp-content/plugins/squirrly-seo/themes/default/css/sq_feed.css Jalan Tol Jakarta-Semarang Bisa Dilewati Untuk Mudik Lebaran 2017 https://www.rukamen.com/blog/jalan-tol-jakarta-semarang-bisa-dilewati-untuk-mudik-lebaran-2017/ https://www.rukamen.com/blog/jalan-tol-jakarta-semarang-bisa-dilewati-untuk-mudik-lebaran-2017/#respond Wed, 11 Jan 2017 10:45:34 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=4808 Jalan Tol Jakarta-Semarang  Bisa Dilewati Untuk Mudik Lebaran 2017

Pemerintah akan menyelesaikan proyek jalan tol ruas Jakarta-Semarang agar dapat beroperasi untuk arus mudik Lebaran 2017 bulan Juni nanti. Jalur ini akan terdiri dari tiga ruas tol: Pejagan-Pemalang (57,5 kilometer), Pemalang-Batang (39,2 kilometer), dan Batang-Semarang (75 kilometer). Proyek ini dikerjakan oleh PT Jasa Marga, PT Waskita, dan PT Sumber Mitra Jaya.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono, memastikan bahwa jalur mudik tahun ini akan lebih baik dari tahun 2016. Dengan adanya jalan tol ini, diharapkan penumpukan kendaraan di satu pintu keluar seperti yang terjadi di jalan keluar Brebes Timur tahun lalu.

Jalan tol Pejagan-Pemalang terbagi dalam 4 seksi. Seksi 1 dan 2 dengan exit Brebes Timur sudah beroperasi bulan Juni 2016 lalu.Progres konstruksi ruas tol Pejagan-Pemalang seksi 3 dan 4 sudah selesai 57 persen dan pembebasan lahannya 98 persen. Penyelesaian proyek ini direncanakan pada akhir tahun 2017, tetapi operasionalnya dipercepat menjadi Juni 2017.

Baca juga: Jalan Tol Jakarta-Cikampek II (Elevated) Dibangun Tahun Depan

Ruas tol Pemalang-Batang targetnya selesai akhir tahun 2018, tetapi diupayakan selesai tahun ini. Untuk ruas tol Barang-Semarang yang mulai dibangun April 2016 juga akan dikebut agar bisa beroperasi pada Juni 2017. Saat ini, ruas tol dengan 5 seksi ini konstruksinya sudah hampir mencapai 11 persen.

Salah satu kendalanya adalah pada jalan tol Pemalang-Batang terdapat beberapa kilometer yang kualitas tanahnya sulit (soft soil), sehingga perlu perlakuan hati-hati dan sudah disepakati dilakukan dengan metode vakum. Akhir Januati nanti penanganan vakum tersebut akan dikerjaan dan diperiksa kembali perkembangannya. Jika tidak selesai, akan dicari solusi lainnya sehingga saat mudik 2017 tetap bisa dilewati.

Selain ruas tol ini, pemerintah juga akan mengejar pembangunan jalur tol Trans Jawa Jakarta-Surabaya sepanjang 650 kilometer yang targetnya selesai tahun 2018.

Jalan-Tol-Jakarta-Semarang--Bisa-Dilewati-Untuk-Lebaran-2017-square

Sumber: Liputan6, Detik.com

]]>
https://www.rukamen.com/blog/jalan-tol-jakarta-semarang-bisa-dilewati-untuk-mudik-lebaran-2017/feed/ 0