pembersih rumah alami – Rukamen Blog https://www.rukamen.com/blog Apartemen Things in Indonesia Wed, 19 Oct 2022 14:29:50 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.3 http://www.rukamen.com/blog/wp-content/plugins/squirrly-seo/themes/default/css/sq_feed.css Pembersih Rumah Alami Yang Mudah Dibuat Sendiri https://www.rukamen.com/blog/pembersih-rumah-alami-yang-mudah-dibuat-sendiri/ https://www.rukamen.com/blog/pembersih-rumah-alami-yang-mudah-dibuat-sendiri/#respond Sat, 28 Oct 2017 06:56:50 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=7488 Pembersih Rumah Alami Yang Mudah Dibuat Sendiri

Tahukah Anda bahwa di dalam produk pembersih rumah ada banyak sekali bahan kimia keras yang sebenarnya berbahaya untuk Anda dan keluarga? Karena itulah sekarang ini banyak orang yang beralih ke pembersih rumah alami yang terbut produk-produk alami yang bisa dengan mudah diciptakan sendiri di rumah dengan bahan-bahan yang ada di dapur.

Baca juga: Menggunakan Cuka Apel Untuk Membersihkan Rumah

Tertarik untuk mulai beralih ke yang alami? Berikut ini beberapa pembersih rumah yang bisa Anda buat sendiri di rumah. Pembersih alami ini bisa meningkatkan kualitas udara di rumah dan pastinya aman untuk anak dan bayi. Hal ini menjadi nilai lebih karena itu artinya anak-anak sudah mulai bisa diajarkan membantu membersihkan rumah tanpa Anda harus takut akan bahan kimia yang terdapat di dalam produk-produk pembersih.

pembersih rumah alami

Pembersih Rumah Alami

Baca juga: Menggunakan Minyak Kelapa Sebagai Pembersih Rumah Alami

  1. Cairan pembersih toilet
    Gunakan cuka putih yang belum diencerkan dan tuangkan ke bagian dalam toilet, lalu gosok hingga menjadi bersih.
  2. Pembersih dan penghilang bau
    Untuk membersihkan dan menghilangkan bau pada meja dapur, peralatan-peralatan dapur, dan bagian dalam kulkas, campurkan empat sendok makan soda kue dan satu liter air hangat. Tuang cairan campuran ke spons bersih lalu lap bagian yang diinginkan.
  3. Pembersih kaca
    Untuk membersihkan kaca, gunakan dua gelas air yang dicampur dengan setengah gelas cuka putih dan satu atau dua tetes perasan jeruk untuk menambahkan wangi. Masukkan campuran ke dalam botol semprot lalu semprotkan ke lap halus, lalu semprotkan ke kaca.
  4. Pembersih peralatan masak
    Untuk membersihkan segala peralatan masak, gunakan garam laut atau garam meja yang dicampur dengan sedikit perasan lemon. Gosok bagian yang ingin dibersihkan. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan soda kue dan air dan dicampur hingga konsistensinya menjadi seperti adonan,
  5. Penghilang noda di baju
    Jika segala hal sudah Anda coba tetapi noda di baju tidak bisa hilang, coba gunakan campuran sekitar 4 liter air dengan
  6. Cairan pel lantai
    Untuk mengepel lantai keramik secara alami dan efektif, campurkan satu bagian cuka putih dengan dua bagian air hangat ke dalam ember, lalu pel lantai seperti biasa. PS: campuran ini tidak direkomendasikan untuk lantai dari kayu.

Cairan pembersih rumah alami mana yang menjadi favorit Anda?

Baca juga: Menggunakan Odol Untuk Membersihkan Rumah

]]>
https://www.rukamen.com/blog/pembersih-rumah-alami-yang-mudah-dibuat-sendiri/feed/ 0
Menggunakan Minyak Kelapa Sebagai Pembersih Rumah Alami https://www.rukamen.com/blog/menggunakan-minyak-kelapa-sebagai-pembersih-rumah-alami/ https://www.rukamen.com/blog/menggunakan-minyak-kelapa-sebagai-pembersih-rumah-alami/#respond Tue, 06 Sep 2016 17:02:32 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=3059 Menggunakan Minyak Kelapa Sebagai Pembersih Rumah Alami

Cairan pembersih rumah yang dijual di pasaran biasanya memiliki kandungan kimia yang tinggi. Saat ini sudah banyak sekali orang yang beralih ke cara dan bahan alami dalam membersihkan rumah. Kali ini, kami akan memberikan tips membersihkan rumah dengan hanya menggunakan minyak kelapa.

Menggunakan Minyak Kelapa Sebagai Pembersih Rumah Alami

Foto: Fatur Rahman
Foto: Fatur Rahman
  1. Sebagai pelumas pintu
    Jika pintu mulai berisik atau berdecit, maka coba gunakan sedikit saja minyak kelapa dan dioleskan ke bagian yang berbunyi tersebut.
  2. Untuk membersihkan bekas goresan
    Jika ada bekas goresan di lantai, gunakan minyak kelapa sebagai cairan pembersih rumah. Tuang minyak kelapa ke atas lap dan sikat secara halus sampai bekas goresan hilang.
  3. Melepaskan permen karet di rambut
    Tuang minyak kelapa ke atas rambut, gosok-gosok secara halus, dan dalam beberapa saat permen karet pasti bisa dilepaskan. Selain rambut, minyak kelapa juga bisa membersihkan sisa-sisa permen karet di karpet, lantai, dan lain-lain.
  4. Untuk membersihkan perabotan
    Minyak kelapa sebagai cairan pembersih rumah bisa digunakan untuk membersihkan perabotan berbahan kulit. Tapi coba pastikan bahan kulit Anda memang bisa dibersihkan menggunakan minyak kelapa.
  5. Untuk membersihkan kuas makeup
    Bersihkan kuas makeup dengan cara mencampurkan minyak kelapa dan sabun cuci piring. Gosok-gosok kuas di cairan, bersihkan dengan air dingin, dan ulang lagi sampai kuas benar-benar bersih
  6. Untuk membersihkan perabotan dari stainless steel
    Minyak kelapa sebagai cairan pembersih rumah bisa digunakan untuk membersihkan perabotan stainless steel. Caranya adalah dengan menuangkan minyak kelapa ke atas lap dan lap perabotan tersebut.
  7. Untuk membuat popcorn
    Daripada menggunakan minyak atau mentega, gunakan minyak kelapa untuk membuat popcorn dari biji jagung. Selain lebih sehat, menggunakan minyak kelapa juga akan membuat rasanya semakin enak.
  8. Untuk membuat kulit lebih halus
    Sebagai pengganti lotion, gunakan minyak kelapa di seluruh tubuh untuk mendapatkan kulit yang lebih halus. Gunakan juga untuk kulit yang kering dan pecah-pecah.
  9. Membersihkan sisa krayon di tembok
    Jika anak Anda menggambar dengan krayon di atas tembok, maka Anda bisa membersihkannya dengan menggunakan minyak kelapa. Tapi ini hanya berguna untuk krayon yang baru saja menempel di tembok, bukan yang sudah berhari-hari.
  10. Untuk rambut lebih sehat
    Minyak kelapa sebagai cairan pembersih rumah bisa digunakan untuk rambut kering atau keriting. Caranya mudah, hanya tinggal mengusap minyak kelapa di rambut dan didiamkan selama beberapa jam.
  11. Untuk membersihkan alat-alat dari kayu
    Jika Anda menggunakan talenan dari kayu, maka minyak kelapa bisa digunakan untuk membersihkannya. Usapkan minyak kelapa, bilas, dan ulang sampai beberapa kali
  12. Memberantas kutu
    Cara alami memberantas kutu adalah dengan mencampurkan minyak kelapa dan cuka apel. Ini cocok untuk Anda yang tidak menyukai bahan kimia.
  13. Menghapus makeup mata
    Cara alami menghapus makeup mata adalah dengan mengganti makeup remover dengan minyak kelapa
  14. Sebagai minyak pijit
    Minyak kelapa sebagai cairan pembersih rumah bisa digunakan untuk untuk minyak pijit alami, kandungannya bisa menghilangkan stress dan nyeri.
  15. Sebagai odol
    Campurkan minyak kelapa dan baking soda dan Anda akan mendapatkan odol alami yang bisa memutihkan gigi.
  16. Sebagai sabun alami
    Minyak kelapa sebagai cairan pembersih rumah bisa digunakan untuk sabun mandi dan sabun cuci piring alami.
  17. Iritasi pada binatang piaraan
    Jika anjing atau kucing piaraan Anda mengalami iritasi, coba sembuhkan dengan minyak kelapa. Gunakan secara eksternal pada bagian yang iritasi, atau campur pada makanannya.
  18. Sebagai penambah energi
    Jika Anda merasa lelah, campurkan minyak kelapa pada minuman Anda untuk mendapatkan tambahan energi.
  19. Iritasi pada bayi
    Daripada menggunakan lotion di pasaran yang ada bahan kimia, coba gunakan minyak kelapa untuk menghilangkan iritasi pada kulit bayi
  20. Menghilangkan sakit tenggorokan
    Campur minyak kelapa pada teh hangat jika Anda merasa tenggorokan sakit dan Anda akan merasa lebih baik.

Sumber: organizationjunkie

Source: today.com

Demikianlah beberapa cara bagaimana minyak kelapa sebagai cairan pembersih rumah bisa digunakan di apartemen atau rumah. Jika Anda ingin menyewakan atau menjual properti Anda tersebut, Anda dapat menaruh listing properti Anda dengan Saleshack yang telah jelas kredibilitas dan reputasinya. Seperti biasa, selalu gunakan jasa Saleshack untuk mempermudah effort Anda di sini. Saleshack adalah jasa mengiklankan dan memasarkan properti yang murah dan efisien. Dengan Saleshack, properti Anda ditayangkan di 15 online channels yang dapat menjangkau lebih banyak calon tenan, semuanya hanya dengan harga IDR 399,000.00/net.

]]>
https://www.rukamen.com/blog/menggunakan-minyak-kelapa-sebagai-pembersih-rumah-alami/feed/ 0