bpjs ketenagakerjaan – Rukamen Blog https://www.rukamen.com/blog Apartemen Things in Indonesia Wed, 19 Oct 2022 14:29:50 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.3 http://www.rukamen.com/blog/wp-content/plugins/squirrly-seo/themes/default/css/sq_feed.css Kini Generasi Millenial Bisa Memiliki Rumah Sendiri https://www.rukamen.com/blog/kini-generasi-millenial-bisa-memiliki-rumah-sendiri/ https://www.rukamen.com/blog/kini-generasi-millenial-bisa-memiliki-rumah-sendiri/#respond Tue, 24 Oct 2017 10:12:32 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=7479 Kini Generasi Millenial Bisa Memiliki Rumah Sendiri

Gaya hidup kaum millenial yang cenderung boros membuat pengamat properti meragukan bahwa generasi tersebut akan memiliki kesempatan untuk membeli rumah. Padahal, sejak kecil kita diajarkan untuk menabung sejak dini agar bisa mendapatkan masa depan yang cerah.

Tapi jangan berkecil hati, generasi millenial masih memiliki kesempatan untuk membeli apartemen atau rumah pertama mereka, terutama melalui program dari pemerintah. Kehadiran Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) adalah salah satu program yang memberi kemudahan bagi kaum millenial. Program bantuan pemerintah ini berupa subsidi bunga KPR 5% per tahun selama periode 15-20 tahun.

Syarat mengikuti program FLPP

  1. Pelamar KPR dan KPA subsidi berumur antara 21 hingga 45 tahun yang bisa dibuktikan dengan KTP
  2. Memiliki gaji di bawah Rp 4 juta
  3. Memiliki NPWP, slip gaji, surat keterangan kerja minimal 2 tahun
  4. Fotokopi rekening serta rekening koran (jika gaji dibayar melalui transfer bank)
  5. Tidak memiliki kredit atau cicilan yang macet
  6. Khusus masyarakat menengah ke bawah yang belum pernah memiliki rumah pribadi

 

Fasilitas Manfaat Layanan Tambahan (MLT) oleh BPJS Ketenagakerjaan

Jika generasi millenial memiliki gaji lebih dari Rp 4 juta, maka solusi lainnya adalah dengan menggunakan fasilitas Manfaat Layanan Tambahan (MLT) dari BPJS Ketenagakerjaan. Syarat-syarat nya adalah:

  1. Aktif terdaftar sebagai peserta BPJS manfaat Jaminan Hari Tua (JHT) minimal selama 1 tahun.
  2. Perusahaan tempat bekerja tertib administrasi dan iuran, serta tidak berstatus Perusahaan Daftar Sebagian (PDS) upah maupun tenaga kerja.
  3. Belum pernah memiliki rumah sendiri.
  4. Peserta yang mengajukan pinjaman telah lolos verifikasi kredit dari bank penyalur yang bekerjasama.
  5. Harga rumah atau apartemen tidak lebih dari Rp500 juta.

Tahap mendapatkan fasilitas subsidi

Jika Anda termasuk dalam generasi millenial yang tertarik dan telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan, berikut ini adalah tahap-tahap yang harus dilakukan:

  1. Mengajukan fasilitas KPR, PUMP atau PRP ke bank kerjasama (saat ini hanya BTN) dengan menyertakan fotokopi bukti kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan.
  2. Bank kerjasama akan melakukan verifikasi dan cek rekam jejak ke Bank Indonesia untuk memastikan peserta tidak ada di dalam daftar hitam BI.
  3. Setelah melewati verifikasi awal, bank kerjasama akan melanjutkan permohonan kredit tersebut ke Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan untuk dilakukan verifikasi kepesertaan.
  4. Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan akan mengirim formulir persetujuan kepada bank kerjasama untuk kemudian diproses/ditolak, sesuai dengan hasil verifikasi kepesertaan yang akan dikonfirmasikan oleh bank kerjasama kepada peserta yang mengajukan kredit.

Anda salah satu generasi millenial yang ingin memiliki rumah atau apartemen sendiri? Baca artikel-artikel di bawah ini!

  1.  Inilah Rumah Idaman Generasi Millenial
]]>
https://www.rukamen.com/blog/kini-generasi-millenial-bisa-memiliki-rumah-sendiri/feed/ 0
Empat Layanan KPR BPJS Ketenagakerjaan Untuk Perumahan https://www.rukamen.com/blog/empat-layanan-tambahan-bpjs-tk-untuk-perumahan/ https://www.rukamen.com/blog/empat-layanan-tambahan-bpjs-tk-untuk-perumahan/#comments Tue, 02 May 2017 11:19:22 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=5993 Empat Layanan KPR BPJS Ketenagakerjaan Untuk Perumahan

KPR BPJS Ketenagakerjaan

berguna untuk memberikan jaminan sosial bagi pesertanya untuk melindungi dan mengantisipasi dari resiko sosial ekonomi melalui Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM), Jaminan Hari Tua (JHT), dan sebagainya.

Selain layanan tersebut, seperti yang telah kita ketahui, BPJS bisa digunakan dalam hal pembiayaan perumahan. Layanan ini sebenarnya sudah ada sejak lama, tetapi kurang dimanfaatkan pesertanya. Tahun ini BPJS Ketenagakerjaan mengalokasikan Rp 5 triliun yang diambil dari dana Jaminan Hari Tua (JHT) guna membantu pembiayaan 25.000 unit rumah pekerja.

Baca juga: Syarat Mengikuti Program Cicilan Apartemen Dengan BPJS-TK

KPR BPJS Ketenagakerjaan

Berikut ini adalah empat layanan tambahan KPR BPJS Ketenagakerjaan

  1. Pinjaman Uang Muka Perumahan (PUMP)
    Pinjaman uang muka untuk orang yang mengalami kesusahan dalam membeli rumah secara Kredit Pemilikan Rumah (KPR) karena tidak memiliki uang muka yang merupakan syarat membeli rumah. Bantuan ini diberikan kepada masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan penghasilan di bawah Rp 4 juta atau di bawah UMP.
  2. Kredit Pemilikan Rumah (KPR)
    Ada dua jenis dalam bantuan KPR oleh BPJS-TK, yaitu subsidi dan non-subsidi. KPR subsidi diberikan untuk rumah dengan harga yang sesuai dengan ketentuan pemerintah, dengan maksimal pembiayaan KPR Pinjaman Uang Muka (PUM) hingga 99% dan suku bunga sesuai ketentuan pemerintah (saat ini 5%).
    Sedangkan KPR non-subsidi ditujukan untuk rumah dengan  harga maksimal Rp 500 juta dengan maksimal pembiayaan KPR hingga 90% dan suku bunga dari Bank Indonesia sebesar 3%
  3. Kredit Konstruksi (KK)
    Layanan yang ditujukan untuk pembangunan rumah tapak dengan suku bunga dari BI rate margin bank
  4. Pinjaman Renovasi Perumahan (PRP)
    Pinjaman maksimal Rp 50 juta dengan tenor 10 tahun untuk layanan renovasi rumah.

Baca juga: Keuntungan Mencicil Apartemen Dengan BPJS

Sumber: bpjsketenagakerjaan.go.id

]]>
https://www.rukamen.com/blog/empat-layanan-tambahan-bpjs-tk-untuk-perumahan/feed/ 1
Keuntungan Mencicil Apartemen Dengan BPJS https://www.rukamen.com/blog/keuntungan-mencicil-apartemen-dengan-bpjs/ https://www.rukamen.com/blog/keuntungan-mencicil-apartemen-dengan-bpjs/#comments Fri, 28 Apr 2017 04:13:47 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=5965 Keuntungan Mencicil Apartemen Dengan BPJS

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS-TK) baru saja meluncurkan program cicilan untuk masyarakat berpenghasilan rendah yang ingin membeli rumah pertama mereka. Program ini diberi nama Fasilitas Pembiayaan Perumahan Pekerja.

Dalam menjalankan program ini, BPJS-TK bekerja sama dengan Bank Tabungan Negara (BTN) dan beberapa bank lainnya, seperti Bank Mandiri, BNI, dan beberapa bank daerah. Dengan adanya program ini, diharapkan peserta BPJS-TK akan mengalami kemudahan dalam mencicil rumah pertama mereka.

Program ini juga merupakan layanan tambahan dari pengembangan manfaat program Jaminan Hari Tua (JHT). Tentu saja program ini mendapat respons yang baik dari masyarakat, terutama para peserta BPJS-TK dengan pemasukan maksimal Rp 4 juta.

Berikut ini adalah keuntungan mencicil rumah dan apartemen dengan BPJS-TK:

  1. Selain bisa memperoleh pinjaman pendanaan hingga 99% dari harga rumah, peserta BPJS-TK juga mendapat bantuan uang muka.
  2. Biasanya, golongan MBR yang mengajukan cicilan rumah subsidi pemerintah hanya perlu membayar uang muka sebesar 1% saja, namun jika tidak memenuhi syarat mereka harus membayar uang muka sebesar 5%. Tapi dengan program ini, BPJS akan memberikan subsidi sebesar 4% uang muka, sehingga meskipun tidak memenuhi syarat, MBR hanya perlu membayar uang muka sebesar 1%.
  3. Masyarakat kalangan non-MBR juga bisa memanfaatkan program ini dengan syarat kalangan non-MBR tersebut belum pernah memiliki rumah dan harga rumah maksimal adalah senilai Rp 500 juta.
  4. Tingkat suku bunga cicilan tetap sebesar 5% selama masa kredit berlangsung dan masa kredit bisa berlangsung hingga 20 tahun, sehingga besaran cicilan dapat disesuaikan dengan kemampuan MBR.
  5. Walaupun menggunakan dana JHT untuk program ini, hal ini tidak akan mengganggu pemberian hasil pengembangan kepada peserta BPJS-TK secara keseluruhan

Baca juga: Daftar Apartemen Yang Bisa Dibeli Dengan Program KPA BPJS Ketenagakerjaan

]]>
https://www.rukamen.com/blog/keuntungan-mencicil-apartemen-dengan-bpjs/feed/ 1