Friday , July 14 2023
Home / Inspiration / Tips / Pengeluaran Yang Harus Dipangkas Jika Kaum Milenial Ingin Memiliki Apartemen

Pengeluaran Yang Harus Dipangkas Jika Kaum Milenial Ingin Memiliki Apartemen

Apakah salah satu mimpi Anda adalah untuk memiliki apartemen/rumah sendiri? Jika ya, maka ada beberapa pengeluaran yang harusnya tidak ada karena justru akan membuat Anda menghabiskan uang untuk sesuatu yang tidak Anda perlukan.

Jika Anda ingin memiliki apartemen/rumah sendiri, berikut ini pengeluaran yang harusnya dipangkas:

  1. Gadget paling baru
    Tentu saja karena kemajuan teknologi membuat gadget pintar terus diluncurkan. Hindari mengganti gadget setiap kali ada produk baru, terutama jika harganya mencapai puluhan juta rpiah. Jika Anda terus mengikuti perkembangan gadget-gadget ini, maka Anda tidak akan pernah puas sehingga mimpi untuk memiliki apartemen tidak akan bisa tercapai.
  2. Keanggotaan gym
    Memang olahraga adalah salah satu hal penting yang harus dilakukan agar kita selalu sehat. Tapi, kebanyakan orang yang memiliki keanggotaan gym justru jarang memakai fasilitas gym tersebut karena halangan waktu, macet, dll. Padahal, keanggotaan gym tersebut tidak murah. Carilah solusi lain untuk berolahraga, seperti jogging di GOR terdekat, berenang, atau bahkan Anda bisa melakukan gerakan olahraga sendiri di rumah dengan gerakan tutorial dari video. Lihatlah sisi positifnya, jika Anda sudah berhasil membeli apartemen sendiri, Anda akan dapat menikmati fasilitas kolam renang dan gym di apartemen dengan gratis, bukan?
  3. Liburan
    Salah satu kegiatan generasi millenial yang paling mereka sukai adalah mengambil cuti untuk liburan. Kebanyakan mereka memiliki daftar tujuan liburan yang harus dipenuhi, ini karena pengaruh sosial media yang semakin mengekspo destinasi liburan. Memang, liburan bukanlah salah satu aktivitas yang salah, tapi jika Anda berniat membeli apartemen/rumah sendiri, maka sebaiknya Anda menunda liburan tersebut.
  4. Makan di restoran
    Makan atau hangout di restoran memang tidak terhindari, terutama bagi kalangan millenial eksekutif muda yang menuntutnya untuk makan di restoran setiap hari. Jika memungkinkan, bawalah bekal dari rumah, termasuk minumannya karena harga makanan dan minuman di restoran bisa lebih mahal dua hingga tiga kali lipat. Jika Anda memang ingin berkumpul dengan teman-teman, cobalah untuk berkumpul di salah satu rumah dan pastikan masing-masing orang membawa makanan sendiri. Selain lebih murah, pastinya Anda akan lebih leluasa dan lebih lama mengobrol.

Apa Anda sedang ingin jual, beli, atau sewa apartemen? Buka saja Rukamen, situs listing apartemen yang memiliki informasi lengkap mengenai apartemen yang Anda cari.

Sumber: Liputan6

About Fely Tan

i paint with words

Check Also

Cara Memaksimalkan Ruangan di Apartemen Studio

Cara Memaksimalkan Ruangan Anda di Apartemen Studio

Jika saat ini Anda tinggal di sebuah apartemen studio atau sejenis yang berukuran mungil, maka …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *