desain apartemen studio – Rukamen Blog https://www.rukamen.com/blog Apartemen Things in Indonesia Wed, 19 Oct 2022 14:29:50 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=4.7.3 http://www.rukamen.com/blog/wp-content/plugins/squirrly-seo/themes/default/css/sq_feed.css Apartemen Ini Menggunakan Tembok Rendah Untuk Menciptakan Ruang Kerja https://www.rukamen.com/blog/apartemen-ini-menggunakan-tembok-rendah-untuk-menciptakan-ruang-kerja/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-ini-menggunakan-tembok-rendah-untuk-menciptakan-ruang-kerja/#comments Sat, 24 Mar 2018 03:42:51 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=8900 Apakah Anda sedang ingin menciptakan area ruang kerja tanpa harus membongkar ulang atau memasang tembok yang membuat apartemen Anda terasa sumpek? Sebuah studio desain interior asal Taiwan, NORDICO, bisa jadi inspirasi untuk Anda.

Caranya adalah dengan membuat sebuah tembok rendah di ruang tamu yang memisahkan area ruangan terbuka sehingga ruang tamunya memiliki area display untuk meletakkan lemari penyimpanan dan televisi.

Di belakang tembok rendah dan di sebelah pitnu masuklah diletakkan ruang kerja. Di bagian belakang tembok rendah ini terdapat kait yang bisa digunakan untuk menggantung banyak barang-barang di dalam kantor.

Karena temboknya rendah, maka ruang kerja ini tidak terasa tertutup atau sumpek dan masih terasa terbuka, tetapi masih ada privasinya.

Lantai di ruang kerja juga menggunakan motif yang sama dengan motif lantai keramik di area masuk, sehingga terlihat seperti memisahkan area tersebut dari area ruang tamu yang menggunakan lantai kayu. Selain lantai, kedua ruangan juga menggunakan atap kayu yang sama, yang berbeda dari atap berwarna putih di area-area lainnya di apartemen tersebut.

Baca juga: Lima Pemisah Ruangan Multifungsional

Sumber: Contemporist

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-ini-menggunakan-tembok-rendah-untuk-menciptakan-ruang-kerja/feed/ 1
Apartemen Loft di New York Dengan Banyak Tempat Penyimpanan https://www.rukamen.com/blog/apartemen-loft-di-new-york-dengan-banyak-tempat-penyimpanan/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-loft-di-new-york-dengan-banyak-tempat-penyimpanan/#respond Sun, 06 Aug 2017 04:52:37 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6910 Apartemen Loft di New York Dengan Banyak Tempat Penyimpanan

Michael Pozner, seorang warga Manhattan, New York mengira bahwa apartemen studio dengan luas 47 meter persegi miliknya akan cukup besar karena sudah terbiasa tinggal di van. Tapi ternyata setelah beberapa tahun, ia mulai bosan dengan aktifitas naik tangga untuk menuju ke tempat tidurnya, dan tampilan apartemennya yang terlihat seperti ruangan asrama.

Karena itu, Michael meminta arsitek Darrick Borowski dari ARExA untuk mengubah tampilan apartemennya tersebut. Hasilnya, Darrick mengubah dapur, kamar mandi, dan kamar tidur loft nya menjadi sebuah kubik tempat tinggal yang memberikan kehangatan halus pada apartemennya.

Di bagian depan apartemen dijadikan ruang tamu sekaligus ruang kerja dimana sebuah temboknya dipenuhi dengan lemari-lemari untuk menciptakan penyimpanan yang banyak.

Di bagian dapurnya, Darrick meletakkan kulkas ukuran besar, mesin cuci, dan mesin pengering. Pintu dapur dihilangkan agar terasa lebih terbuka dan menyatu dengan ruangan lainnya. Di antara dapur dan ruang tamu adalah kamar mandi.

Kamar tidur berada di bagian atas dimana terdapat lemari-lemari tanam di bagian kiri yang menyatu dengan tembok, dan sebuah meja samping kasur tanam yang memberikan penyimpanan tambahan. Di bagian kaki tempat tidur juga terdapat tempat tidur ekstra untuk tamu.

Apartemen milik Michael ini adalah salah satu contoh tambahan bahwa apartemen studio juga bisa menjadi apartemen nyaman dan indah.

Baca juga: 5 Apartemen Studio Kelas Menengah Terjangkau di Jakarta Versi Rukamen

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-loft-di-new-york-dengan-banyak-tempat-penyimpanan/feed/ 0
Apartemen Studio di Kiev Menggunakan Partisi Dari Kaca Dengan Bingkai Hitam https://www.rukamen.com/blog/apartemen-studio-di-kiev-menggunakan-partisi-dari-kaca-dengan-bingkai-hitam/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-studio-di-kiev-menggunakan-partisi-dari-kaca-dengan-bingkai-hitam/#respond Thu, 01 Jun 2017 04:21:43 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6240 Apartemen Studio di Kiev Menggunakan Partisi Dari Kaca Dengan Bingkai Hitam

Apartemen di Kiev, Ukraine ini hanya memiliki luas 45 meter persegi, tetapi dengan desain yang baik, apartemen ini terlihat seperti lebih luas dari ukuran sebenarnya. Dirancang oleh MARTINarchitects, apartemen ini dirancang dengan konsep kontemporer yang fungsional, menarik secara visual, dan bisa mengikuti selera dan keperluan berbagai macam orang.

Yang pertama kali terlihat di apartemen ini adalah jendela-jendela besar yang membuat ruangan terkesan terang dan terbuka, dipenuhi dengan cahaya matahari alami yang banyak. Sebuah tembok dengan bata berwarna hitam juga akan membuat mata Anda tertuju pada area ruang tamu dan dapur.

Di ruang tamu, sebuah rak mengambang berwarna putih juga bisa memiliki fungsi lain sebagai meja, sedangkan warna putih nya terus berlanjut ke bagian dapur, dimana lemari-lemari berwarna putih menyediakan penyimpanan dan menutup bagian kulkas. Sebuah blacksplash dari kaca melindungi batu bata tersebut dan menambahkan kesan rapi.

Di tembok seberang dapur adalah area makan yang dipenuhi aksen tembok berwarna biru teal untuk menghubungkan pintu masuk dan kloset penyimpanan, sedangkan furnitur dari kayu nya menambahkan kesan alami. Kursi-kursi berwarna hitam juga melengkapi tembok batu bata berwarna hitam.

Di sebelah area makan dan di belakang ruang tamu adalah ruang tidur. Tembok yang terbuat dari kaca dan dibingkai besi berwarna hitam digunakan untuk memisahkan area tidur dengan area-area lainnya di apartemen. Penggunaan jendela dari kaca tersebut adalah agar cahaya matahari bisa tetap masuk ke bagian-bagian apartemen lainnya.

Di kamar mandi, keramik warna hijau terang yang dipasang dari lantai ke atap juga menambahkan kesan warna halus di antara interior warna-warna hitam, putih, dan kayu lannya. Di dalam pintu kaca dengan bingkai hitam terdapat pencahayaan tersembunyi yang menambahkan efek menenangkan di dalam kamar mandi.


Apartemen ini bisa menjadi inspirasi bagi Anda yang memiliki apartemen studio atau apartemen dengan luas 45 meter persegi.

Baca juga: 10 Kamar Paling Kecil Yang Pernah Difitur Situs Dezeen

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-studio-di-kiev-menggunakan-partisi-dari-kaca-dengan-bingkai-hitam/feed/ 0
Apartemen 32 Meter Persegi di Paris Dengan Penyimpanan Jenius https://www.rukamen.com/blog/apartemen-32-meter-persegi-di-paris-dengan-penyimpanan-jenius/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-32-meter-persegi-di-paris-dengan-penyimpanan-jenius/#respond Sun, 28 May 2017 03:22:24 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=6211 Apartemen 32 Meter Persegi di Paris Dengan Penyimpanan Jenius

Salah satu masalah yang harus dilalui orang yang tinggal di apartemen kecil adalah untuk mencari tempat menyimpan barang-barang yang dimiliki. Selain itu, salah satu masalah yang timbul ketika tinggal di apartemen studio adalah memikirkan cara agar tempat tidur yang Anda miliki tidak berada di tengah-tengah ruangan. Contohnya adalah apartemen studio dengan luas 32 meter persegi di Paris ini.

Setelah di renovasi, apartemen ini memiliki solusi yang pintar dan elegan untuk mengatasi kedua masalah tersebut. Batiik Studio menggunakan satu barang saja yang digunakan untuk tempat tidur dan tempat penyimpanan.

Kasur dibuat dengan bentuk platform, dimana anak tangga pun dijadikan tempat penyimpanan. Area tempat tidur bisa ditutup untuk privasi pemiliknya dengan menggunakan panel geser.

Di bagian kanan temapt tidur ada sebuah lemari tinggi yang menyediakan penyimpanan yang cukup untuk penghuninya. Pintu di paling kanan adalah pintu menuju ke kamar mandi.

Area tempat tidur dikelilingi panel dari kayu hangat dan sebuah rak yang digunakan sebagai meja samping tempat tidur.

Walaupun warna terang seperti putih lebih banyak digunakan untuk area mungil, desainer menggunakan warna kayu hangat dengan motif chevron sebagai kontras dari tembok putih nya. Apartemen ini stylish dan fungsional, kombinasi yang baik antara yang lama dan yang baru, terang dan gelap, kecantikan dan kepraktisan.

Semoga apartemen ini bisa menjadi inspirasi bagi Anda yang tinggal di apartemen studio dengan luas yang mungil.

Baca juga: Apartemen Studio di So-Ho Dengan Penyimpanan Super Fungsional

Sumber: Apartment Therapy

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-32-meter-persegi-di-paris-dengan-penyimpanan-jenius/feed/ 0
Apartemen 20 Meter Persegi di New York Ini Terlihat Lebih Luas Dari Sebenarnya https://www.rukamen.com/blog/apartemen-20-meter-persegi-di-new-york-ini-terlihat-lebih-luas-dari-sebenarnya/ https://www.rukamen.com/blog/apartemen-20-meter-persegi-di-new-york-ini-terlihat-lebih-luas-dari-sebenarnya/#respond Sat, 15 Apr 2017 05:07:24 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=5803 Apartemen 20 Meter Persegi di New York Ini Terlihat Lebih Luas Dari Sebenarnya

Anda mungkin tidak akan percaya bahwa apartemen di New York yang baru saja selesai dirancang oleh perusahaan arsitektur MCKA ini hanya memiliki luas total 20 meter persegi. Ya, apartemen mungil ini bisa terlihat lebih luas dari sebenarnya karena bantuan lemari-lemari multi fungsional yang sangat membantu menghemat ruang.

Apartemen ini terdiri dari tiga bagian ruangan: sebuah area masuk yang mungil, ruang utama, dan kamar mandi. Berikut ini adalah area masuk dari apartemen mungil tersebut.

Dari pintu masuk, maka terlihat area utama nya yang terdiri dari dapur, ruang makan, area kerja, ruang tamu, dan tempat tidur. Area makan, kerja, dan tempat tidur bisa disimpan ketika tidak digunakan. Dapur yang berwarna hitam memiliki desain yang compact dan hanya terdiri dari sebuah wastafel kecil dan area masak kecil. Desainer apartemen ini memaksimalkan banyaknya lemari dengan cara membuatnya full hingga ke atap ruangan.

Di samping dapur adalah area tamu dan sebuah tembok yang dipenuhi lemari-lemari. Dari foto-foto di bawah ini bisa terlihat bahwa apartemen ini sebenarnya sangat kecil.

Berikutnya adalah area lemari yang ketika ditarik terdiri dari area makan yang juga berfungsi sebagai meja kerja. Ketika ditarik di atasnya ada dua lemari, salah satunya adalah sebuah pantry kecil, dan di sampingnya adalah sebuah komputer.

Di sampingnya lagi terdapat sebuah lemari baju dan lemari untuk menyimpan barang-barang lainnya. Salah satu closet nya adalah sebuah pintu dengan kaca dan memiliki sebuah tempat untuk menyimpan buku-buku dan barang-barang personal lainnya. Di bawahnya ada kloset kedua dengan sebuah tiang untuk menggantung jaket, baju-baju, dan celana.

Baca juga: Apartemen Mikro di Hong Kong Dengan Furnitur Hemat Ruang

Salah satu bagian utama dari lemari ini adalah sebuah bagian kayu yang di dalamnya terdapat sebuah kasur lipat. Ketika diturunkan, kasur tersebut juga memiliki sebuah papan untuk bagian atas kasur dan juga tempat penyimpanan tambahan dan lampu tersembunyi.

Kamar mandi nya berada di belakang dapur dan memiliki sebuah area mandi dengan pintu kaca. Agar terlihat lebih luas, kamar mandi nya menggunakan tembok dan lantai warna putih dengan rak-rak terbuka berwarna hitam sebagai tempat penyimpanan tambahan.

Semoga apartemen ini bisa menjadi inspirasi bagi Anda yang memiliki apartemen studio atau apartemen dengan luas kurang dari 20 meter persegi.

Sumber: Contemporist

]]>
https://www.rukamen.com/blog/apartemen-20-meter-persegi-di-new-york-ini-terlihat-lebih-luas-dari-sebenarnya/feed/ 0
Ide Desain Interior Apartemen Studio https://www.rukamen.com/blog/ide-desain-interior-apartemen-studio/ https://www.rukamen.com/blog/ide-desain-interior-apartemen-studio/#comments Tue, 27 Dec 2016 09:29:14 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=4599 Ide Desain Interior Apartemen Studio

Bagi Anda yang tinggal di apartemen studio, mendekorasi memang memiliki tantangan lebih. Karena itulah kami menyediakan beberapa inspirasi dekorasi apartemen studio yang bisa diaplikasikan di apartemen Anda yang kami ambil dari situs dekorasi HGTV.

Apartemen studio kecil dengan gaya besar

Sumber: LABL Design
Sumber: LABL Design

Gunakan wallpaper yang bisa dilepas di salah satu tembok untuk cara cepat menambahkan gaya kepada apartemen studio. Selain itu, menggunakan sofa warna terang juga bisa menambah warna pada apartemen studio Anda. Meja kecil bisa digunakan untuk tiga fungsi: tempat menyimpan barang, area kerja, dan meja makan.

Loft yang rapi dan efisien

Sumber: Todd Davis
Sumber: Todd Davis

Apartemen studio dengan luas 31 meter persegi di New York ini disisakan untuk meminimalisir apartemen yang berantakan dan memaksimalkan ruangan. Lemari dapur dengan ukuran dari atap ke lantai dan meja digunakan untuk meja makan dan meja kerja. Lemari dapur juga bisa digunakan sebagai tempat tidur untuk tempat penyimpanan tambahan.

Menguasai apartemen mungil

Sumber: Jarret Yoshida
Sumber: Jarret Yoshida

Di apartemen ini, ketika masuk ke dalam ruangan maka akan terlihat area makan yang kemudian merupakan area tidur, sehingga sulit untuk meletakkan furnitur di ruang tamu. Tapi, sebuah pintu memisahkan kamar tidur dan ruang makan. Jendela kaca menyediakan privasi tanpa mengorbankan cahaya alami.

Mengaplikasikan gaya eklektik

4

Area sempit di apartemen studio ini menjadi fungsional dengan solusi penyimpanan yang stylish, rak mengambang dan furnitur multifungsional

Ruang multifungsional

Sumber: RMS
Sumber: RMS

Layout dari apartemen ini memberikan fungsionalitas yang tinggi untuk sebuah apartemen biasanya. Di dekat tempat tidur ada sebuah sofa menghadap ke tembok yang menyciptakan area duduk yang privat. Sebuah lemari digunakan untuk memisahkan ruangan di antara ruang tamu dan tempat tidur. Aksesoris dan dekor yang rapi membuat ruangan terlihat semakin menarik dan tidak berantakan. Gunakan warna hangat, seperti warna oranye untuk membuat ruangan terlihat nyaman dan terlihat gelap.

Ide-Desain-Interior-Apartemen-Studio-square

Ingin jual, beli, atau sewa apartemen studio? Buka saja Rukamen!

Sumber: hgtv

 

cara jual apartemen

]]>
https://www.rukamen.com/blog/ide-desain-interior-apartemen-studio/feed/ 1
Apa Itu Apartemen Studio? https://www.rukamen.com/blog/apa-itu-apartemen-studio/ https://www.rukamen.com/blog/apa-itu-apartemen-studio/#comments Thu, 29 Sep 2016 09:43:54 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=3435 Apa Itu Apartemen Studio?

Rukamen selama ini telah berusaha untuk mencari tahu dekorasi apartemen studio yang bisa membuat tinggal di apartemen dengan luas terbatas lebih nyaman. Tapi, apa sebenarnya apartemen studio itu? Bagaimana mendesain apartemen studio yang tepat?

Hal pada dasar apartemen studio
Apartemen studio adalah unit apartemen yang terdiri dari satu ruangan terbuka tanpa tembok pemisah, dan sebuah kamar mandi. Ini artinya dalam satu ruangan tersebut terdapat ruang tidur, ruang makan, dapur, dan kantor.

Walaupun sistem satu ruangan ini adalah fitur utama pada apartemen studio, banyak studio yang menggunakan pemisah ruangan, seperti tembok ukuran setengah, atau rak built-in yang digunakan untuk memberikan privasi dan membedakan satu ruangan dengan lainnya.

Bagi sebagian orang, apartemen studio memang terbatas, tapi ini adalah solusi sempurna untuk mereka yang tidak terlalu memerlukan tempat besar, atau yang memerlukan tempat yang dekat dengan tempat kerja/sekolah nya.

Karena lebih terjangkau dan biasanya berada di tengah kota, apartemen studio banyak dipilih orang-orang yang tinggal sendiri, orang dengan dana terbatas, atau mahasiswa luar kota.

Fitur spesial pada apartemen studio

Sumber: Susan Diana Harris interior Design
Sumber: Susan Diana Harris interior Design

Walaupun luasnya terbatas, apartemen studio juga menggunakan partisi dan pemisah ruangan. Banyak apartemen studio menggunakan partisi dan pemisah ruangan lainnya untuk memisahkan area dapur dan kamar tidur dari ruangan lainnya. Tapi, jika Anda beruntung, apartemen studio Anda akan memiliki fitur spesial seperti area dengan tinggi berbeda untuk membedakan satu ruang dengan ruang lainnya.

Mendekorasi apartemen studio

Sumber: ZL Design
Sumber: ZL Design

Yang terpenting ketika mendekorasi apartemen studio adalah membuat ruangan Anda sepraktis mungkin tanpa mengurangi nilai estetika apartemen tersebut.

Seperti tips-tips kami sebelumnya, penting untuk menggunakan perabotan multifungsi, seperti kasur yang bisa dilipat menjadi sofa, tembok dengan kaca untuk memberi ruangan terasa lebih luas, dan perabotan akrilik.

image

Untuk mencari tahu tips dekorasi apartemen studio, baca artikel kami di bawah ini:

  1. Memaksimalkan Ruang di Apartemen Studio
  2. Elemen Penting Untuk Memisahkan Area Tidur di Apartemen Studio
  3. Cara Memisahkan Ruangan Tanpa Menggunakan Tembok
]]>
https://www.rukamen.com/blog/apa-itu-apartemen-studio/feed/ 1
Lima Pemisah Ruangan Multifungsional https://www.rukamen.com/blog/lima-pemisah-ruangan-multifungsional/ https://www.rukamen.com/blog/lima-pemisah-ruangan-multifungsional/#comments Thu, 22 Sep 2016 08:33:28 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=3300 Lima Pemisah Ruangan Multifungsional

Berikut ini adalah inspirasi penggunaan pemisah ruangan untuk apartemen studio.

  • Papan tulis
    Jika Anda sedang ingin berkreasi, Anda bisa melakukan tips dari HGTV ini untuk membuat papan tulis bagi seluruh keluarga.
sumber: HGTV
sumber: HGTV
  • Tirai
    Anda bisa menggunakan tirai dengan gambar ilusi sofa ini untuk memberikan ilusi ruangan terlihat lebih besar.

  • Layar
    Layar multifungsi ini selain dijadikan pemisah ruangan juga bisa dijadikan papan tulis jika Anda atau anak-anak memerlukan tempat untuk menulis atau menggambar sesuatu.

multifunctional-room-divider_120916_03

  • Rak bunga
    Rak bunga ini juga bisa dijadikan lemari pajangan agar ruangan terlihat lebih indah.

multifunctional-room-divider_120916_09

  • Rak buku
    Hal paling mudah untuk memisahkan dua ruangan adalah menggunakan rak buku terbuka.

multifunctional-room-divider_120916_07

Baca juga: Cara Lain Menggunakan Rak Buku

Ilustrasi: Fatur Rahman
Ilustrasi: Fatur Rahman
]]>
https://www.rukamen.com/blog/lima-pemisah-ruangan-multifungsional/feed/ 1
5 Pelajaran Desain Yang Bisa Diambil dari Apartemen Mungil Paris https://www.rukamen.com/blog/5-pelajaran-desain-yang-bisa-diambil-dari-apartemen-mungil-paris/ https://www.rukamen.com/blog/5-pelajaran-desain-yang-bisa-diambil-dari-apartemen-mungil-paris/#comments Wed, 21 Sep 2016 10:23:06 +0000 https://www.rukamen.com/blog/?p=3283 5 Pelajaran Desain Yang Bisa Diambil dari Apartemen Mungil Paris

Jangan berkecil hati jika Anda tinggal di apartemen mungil. Jika Anda perhatikan, apartemen di Paris juga mungil tetapi tetap saja terlihat nyaman dan bagus. Karena itulah kami merangkumkan 5 pelajaran yang bisa diambil tentang desain apartemen kecil dari apartemen-apartemen mungil di Paris.

Ilustrasi: Fatur Rahman
Ilustrasi: Fatur Rahman

Saran ini kami ambil dari situs Apartment Therapy yang didapat dari Marianne Evennou, seorang desainer Perancis yang memiliki banyak pengalaman merancang ruangan kecil. Saran ini diambil pada proyek apartemen dengan luas 30 meter persegi di Paris.

Kurangi area negatif
Banyak tantangan dan godaan untuk memaksimalkan semua sudut di apartemen dengan perabotan-perabotan. Padahal, dengan meninggalkan beberapa area ruang kosong, Anda bisa membuat suatu ruangan dengan luas 30 meter persegi menjadi lebih luas dari keliatannya.

Maksimalkan penggunaan furnitur
Seperti yang sudah Anda ketahui sebelumnya, penting untuk menggunakan furnitur multifungsi pada apartemen mungil. Contohnya, gunakan sofa bed, atau sofa yang bisa menjadi tempat tidur. Ini penting untuk unit studio karena dengan cara ini Anda akan merasa memiliki area tempat tidur dan ruang tamu yang terpisah.

Jangan takut untuk menggunakan warna
Seperti pada tips apartemen studio kami di artikel-artikel sebelumnya, warna adalah cara kuat untuk memisahkan area-area berbeda jika tidak bisa menggunakan pemisah ruangan atau furnitur.  Selain itu, menggunakan warna gelap juga bisa membuat obyek di sekitarnya terlihat surut sehingga ruangan terlihat lebih luas.

Maksimalkan perabotan built-in
Pada apartemen mungil yang terlihat luas, biasanya banyak perabotan yang berdiri sendiri, karena hamipr semuanya dibangun di dalamnya. Menanamkan furnitur adalah cara mudah untuk mengalihkan mata dari obyek-obyek tersebut karena orang akan melihatnya seperti bagian dari gedung tersebut dan bukan sesuatu yang mengganggu atau memakan tempat.

Maksimalkan aliran cahaya ke dalam ruangan
Gunakan jendela besar yang bisa mengalirkan cahaya matahari ke dalam ruangan apartemen. Posisikan furnitur sedemikian rupa agar tidak menutup cahaya matahari yang masuk ke dalam ruangan.

Untuk tips desain apartemen studio lainnya, baca juga artikel-artikel ini:

  1. Memaksimalkan Ruang di Apartemen Studio
  2. Satu Lagi Inspirasi Dekorasi Apartemen Studio
  3. 10 Apartemen Studio Dengan Luas di Bawah 50 Meter Persegi
]]>
https://www.rukamen.com/blog/5-pelajaran-desain-yang-bisa-diambil-dari-apartemen-mungil-paris/feed/ 3