Friday , October 30 2020
Home / News / Info / Daftar Stasiun Yang Dilewati Kereta Bandara Soetta

Daftar Stasiun Yang Dilewati Kereta Bandara Soetta

Kereta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) ditargetkan akan beroperasi pada bulan Juli ini. Direktur Utama PT Railink, Heru Kuswanto, mengatakan bahwa selain dari keberangkatan awal di Stasiun Sudirman Baru, penumpang bisa naik kereta bandara dari stasiun pemberhentian lainnya, yaitu Stasiun Duri dan Stasiun Batu Ceper.

Rute kereta Bandara adalah sebagai berikut: Stasiun Sudirman Baru-Stasiun Duri-Stasiun Batu Ceper. Dengan rute tersebut, penumpang bisa mencapai bandara dalam waktu 54 menit. Kereta bisa mengangkut 274 penumpang dalam sekali jalan.

Baca juga: Beroperasi Bulan Juli, Ini Tarif Kereta Bandara Soekarno-Hatta

Setelah proyek peron khusus untuk kereta bandara di Stasiun Manggarai rampung, maka stasiun keberangkatan akan dipindahkan ke Stasiun Manggarai. Proyek ini diperkirakan akan selesai bulan Oktober nanti. Ini karena di Manggarai masih ada pekerjaan konstruksi untuk jalur simpang susun rel, sehingga belum bisa digunakan untuk penumpang kereta bandara.

Sementara itu, rencana penggunaan Stasiun Jakarta Kota baru diputuskan setelah dilakukan evaluasi operasi kereta bandara tahap pertama. Saat ini fokusnya adalah proyek Manggarai, setelah itu dievaluasi dan dilihat dari keinginan masyarakat, apaka perlu Stasiun Kota atau tidak.

Sesuai dengan kalkulasi, harga tiket direncanakan di atas Rp 100.000 dari stasiun keberangkatan awal, sedangkan dari stasiun selanjutnya masih belum diperhitungkan. Heru mengatakan bahwa patokan tarif tersebut dipengaruhi beberapa faktor, seperti jarak yang lebih jauh serta biaya pembebasan tanah dan sarana yang tinggi.

Rute Lengkap Kereta Bandara

Ketika selesai dibangun nanti, kereta bandara ini bisa menampung 33.000 penumpang dengan total 124 perjalanan dalam 10 rangkaian kereta dengan masing-masing rangkaian terdiri dari enam kereta per gerbong. Kereta akan beroperasi setiap 15 menit dengan frekuensi 124 rangkaian kereta per hari.

Dengan kapasitas 274 tempat duduk, kereta ini bisa menampung 33.976 penumpang secara total. Tidak diperbolehkan penumpang berdiri karena kereta hanya menampung sejumlah kapasitas tempat duduk saja.

Rute lengkap kereta bandara Soetta ketika sudah selesai dibangun adalah sebagai berikut

  • Dari Jakarta Ke Bandara Soekarno Hatta: Stasiun Utama Manggarai -> Stasiun Sudirman Baru -> Stasiun Duri -> Stasiun Batu Ceper ->Bandara Soekarno Hatta
  • Dari Bandara Soekarno Hatta ke Jakarta: Stasiun Bandara Soekarno Hatta -> Stasiun Batu Ceper -> Stasiun Duri -> Stasiun Sudirman Baru -> Stasiun Manggarai. Dari Stasiun Manggarai, penumpang bisa melanjutkan perjalanan dengan kereta tujuan lain, termasuk Bekasi dan Bogor.

Jam Operasional Kereta Bandara Soekarno Hatta

Kereta Banda Soekarno Hatta beroperasi setiap hari mulai dari pukul 04.00 WIB hingga pukul 0.00 WIB. Dengan jumlah 124 perjalanan pulang pergi, setiap kereta akan memiliki enam rangkaian gerbong.

Baca juga: Berniat Investasi Properti? Pertimbangkan 8 Daerah Ini

Sumber: Busbandara, Detik, Republika

 

About Fely Tan

i paint with words

Check Also

Resesi Ekonomi

Mungkinkah Resesi Ekonomi Lebih Mematikan Daripada COVID-19 itu Sendiri?

Seberapa mematikan resesi ekonomi yang diinduksi coronavirus? Satu studi baru-baru ini menunjukkan perlambatan ekonomi yang …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *