Tuesday , July 20 2021
Home / News / Info / Mengikuti Jejak Apartemen Mikro, Kini Hadir Hotel Mikro

Mengikuti Jejak Apartemen Mikro, Kini Hadir Hotel Mikro

Bukan hanya apartemen saja yang dibuat mikro, New York rupanya juga membuat hotel mikro. Bernama Hudson Square Arlo Hotel, hotel di New York, hotel mikro pertama di Amerika ini memiliki desain hotel bintang empat.

Hotel mikro ini menggunakan gaya ultra modern di semua total 300 kamar dengan luas 19 meter persegi dengan perabotan fleksibel dan fitur hemat ruangan. Ke depannya, akan dibangun satu lagi hotel mikro di area New York.

Walaupun luasnya kecil, semua kamar nya menggunakan desain modern dan mengoptimalkan penggunaan ruang yang terbatas. Perabotannya antara lain meja yang bisa dilipat, area mandi kecil, dan solusi penyimpanan dengan desain pintar yang membuat ruangan tetap terasa nyaman.

Hotel ini ingin memberikan pengalaman kepada tamunya tentang bagaimana rasanya hidup di apartemen atau rumah kecil. Hotel ini dibangun oleh Quandrum Global dengan ide awal bahwa tamu biasanya hanya meluangkan waktu sedikit di dalam kamar hotel.

Screen Shot 2016-09-30 at 3.59.17 PM

Selain kamar, semua Hotel Arlo juga memberikan fasilitas lain dimana tamu bisa saling mengobrol, bersosialisasi, mendengarkan musik, bermain permainan papan, bekerja, rapat, atau sekedar minum di area bersama. Dari situsnya, diketahui bahwa harga menginap per malam di hotel ini dimulai dari $339 sampai $527 per malam.

Arlo-Micro-Hotel8-537x400

Bagaimana menurut Anda tentang konsep hotel mikro ini, apakah cukup menarik untuk dicoba?

Baca berita seputar dunia properti lainnya di Blog Rukamen
Sumber: Curbed NY

About Fely Tan

i paint with words

Check Also

Resesi Ekonomi

Mungkinkah Resesi Ekonomi Lebih Mematikan Daripada COVID-19 itu Sendiri?

Seberapa mematikan resesi ekonomi yang diinduksi coronavirus? Satu studi baru-baru ini menunjukkan perlambatan ekonomi yang …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *