Thursday , July 2 2020
Home / Off Topic / 50 Usaha Sampingan untuk Mengisi Waktu Luang Anda
Usaha Sampingan
Usaha Sampingan

50 Usaha Sampingan untuk Mengisi Waktu Luang Anda

Banyak di luar sana yang memiliki usaha sampingan di samping pekerjaan tetap yang digeluti saat ini. Jika Anda juga sudah berpikir untuk memiliki pekerjaan sampingan dari pekerjaan harian, apa Anda sudah tahu apa yang ingin Anda lakukan? Jenis pekerjaan sampingan apa yang tepat bagi saya?

Nah, untuk menjawab pertanyaan itu, Anda harus mulai dengan memeriksa jenis pekerjaan apa dari peluang rumah yang ada di pasaran saat ini. Lalu, saatnya Anda memutuskan apakah Anda harus meningkatkan keterampilan yang Anda miliki, atau beralih ke sesuatu yang baru untuk belajar sekaligus mendapatkan pengalaman segar.

Ini semua adalah pertanyaan yang bagus untuk ditanyakan pada diri sendiri ketika mempertimbangkan usaha sampingan dari pekerjaan tetap saat ini.

 

Usaha Sampingan

  1. Menjual Makanan Ringan: Anda bisa menjual gorengan, homemade snack atau minuman-minuman segar.
  2. Menjadi Kontributor Penulis: Saat ini bisnis sudah menjamur di mana-mana, dan untuk memasarkan reputasi mereka, perusahaan-perusahaan terkadang membutuhkan jasa seorang penulis handal untuk menciptakan tulisan terbaik tentang mereka.
  3. Freelance Journalist: Jika Anda selalu yang paling cepat mendapatkan informasi dan menyebarkannya kepada orang lain, tekuni kelebihan ini dan dapatkan pundi-pundi tambahan dari pekerjaan jurnalis freelance.
  4. Memulai Blog: Tidak perlu uang sama sekali, Anda sudah bisa memiliki platform situs online sendiri dan menuliskan kesukaan Anda di sana secara rutin: fashion, gaya hidup, cerita pendek, dan masih banyak lagi.
  5. Menulis Review: Bila Anda senang memberikan ulasan dari produk yang sudah Anda coba, kembangkan menjadi bisnis dengan menjadi seorang penulis review.
  6. Supir Taksi Online: Paling populer di kota-kota besar Indonesia, Anda bisa mencoba bidang yang satu ini jika Anda memiliki kendaraan yang memadai untuk melayani penumpang.
  7. Editing dan Proofreading: Buat Anda yang jeli dan suka membaca, Anda bisa mencoba menjadi editor artikel yang bertugas memperbaiki artikel-artikel mentah para penulis di luar sana.
  8. Jasa Laundry: Buat Anda yang punya mesin cuci dengan performa baik, kenapa tidak dijadikan sebagai sumber penghasilan saja?
  9. Personal Assistant: Bila Anda suka beres-beres rumah, tidak ada salahnya Anda menjadikan keahlian ini sebagai jasa personal assistant untuk orang lain yang tidak sempat membereskan tempat tinggal mereka.
  10. Berpartisipasi dalam Kontes Menulis: Memenangkan hadiah dari keahlian menulis? Kenapa tidak?
  11. Web Development: Yang jago coding, ada banyak orang mencari jasa Anda! Usaha sampingan web development cukup populer dan mudah ditemukan.
  12. App Development: Bila Anda punya ide aplikasi gadget yang dapat membantu banyak orang, tidak ada salahnya mengembangkannya menjadi bisnis.
  13. Babysitter: Jika Anda suka anak-anak (dan jika anak-anak suka Anda), jadikan kelebihan ini untuk membantu keluarga-keluarga yang kesulitan meluangkan waktu untuk menjaga anak-anak mereka.
  14. Software Development: Jika Anda adalah expert dalam membangun perangkat lunak, Anda dapat bekerja untuk siapa saja dari startup kecil hingga perusahaan besar. Usaha sampingan ini biasanya diberikan banyak kebebasan dan jam kerja.
  15. Web Design: Anda bisa membantu pengusaha-pengusaha muda mempercantik tampilan situs web mereka.
  16. Graphic Design: Hobinya main Photoshop atau Corel Draw? Salurkan bakat Anda dengan menjadi desainer grafis.
  17. Penjaga Binatang Peliharaan: Anda bisa membantu mereka menjaga binatang peliharaan milik yang sering bepergian atau tidak punya waktu menjaga mereka.
  18. Fotografi: Jangan simpan kamera Anda begitu saja. Jadikan pundi-pundi uang dengan menyalurkan kemampuan fotografi terpendam Anda.
  19. Menjual Kerajinan Tangan: Kreativitas tanpa batas seperti kerajinan tangan bisa membawa Anda ke tambahan angka Rupiah
  20. Mendesain Kaos: Meningkatnya kebutuhan pakaian custom juga membutuhkan kemampuan desain yang menarik. Apa Anda yang mereka cari?
  21. Bisnis Olshop: Paling populer di Indonesia, Anda bisa menjual apa saja di Internet mulai dari baju, buku, kosmetik, dan lain-lain.
  22. Affiliate Marketing: Promosikan produk-produk tertentu dengan menambahkan link affiliate di blog atau situs web Anda, dan dapatkan komisi setiap kali ada yang membeli.
  23. Penjahit/Desainer Baju: Jangan biarkan kemampuan menjahit Anda tertimbun begitu saja. Buatlah menjadi pakaian cantik dan jual kepada para penggemar mode sekarang juga!
  24. Menyewakan Unit Apartemen atau Kamar Rumah: Bagi yang punya properti kosong, tidak ada salahnya menyewakan unit tersebut.
  25. Konsultan SEO: Google menyaring triliun pencarian setiap harinya, dan siapapun yang memiliki SEO terbaik akan berada di peringkat atas. Jika Anda mengerti algoritme Google, pasarkan jasa Anda sebagai konsultan SEO.
  26. Freelance Sales: Kelebihan pekerjaan sales adalah bonus yang tidak tanggung-tanggung jika Anda berhasil menjual produk tertentu.
  27. Customer Service: Bila Anda senang membantu orang lain menemukan solusi terhadap masalah mereka, bisa jadi customer service adalah panggilan Anda.
  28. Manajemen Proyek: Dengan jiwa organisasi dan manajemen rapi, Anda bisa berkontribusi meningkatkan performa proyek tertentu.
  29. Data Entry: Jutaan data yang ada di luar sana perlu dirapikan dan ditata oleh seseorang yang super teliti seperti Anda.
  30. Data Analysis: Lakukan analisis terhadap data-data tersebut didukung dengan pendapat profesional Anda sekarang juga.
  31. Membuat Konten Video: Buat yang tidak bisa lepas dari kamera atau ponsel, Anda bisa membantu pencipta-pencipta konten melahirkan video-video berkualitas tinggi.
  32. Jasa Cuci Kendaraan: Dengan jutaan pemilik kendaraan di ibu kota sendiri, Anda tidak perlu takut tidak punya pelanggan jika menjalankan usaha sampingan ini.
  33. Mengajar Kursus Online/Tutor: Yang pernah atau ingin menjadi guru, gunakan kesempatan ini.
  34. Memulai YouTube Channel: Populerkan konten Anda di YouTube dan dapatkan pundi-pundi uang dari siapapun yang menekan iklan di video Anda.
  35. Event Organizer: Yang punya jiwa menyiapkan event, silakan mendaftarkan diri menjadi EO.
  36. Katering: Penuhi kebutuhan pangan orang-orang yang malas memasak dengan cara menyediakan jasa catering.
  37. Desain Interior: Percantik rumah atau apartemen orang lain dengan kemampuan desain interior Anda sekarang juga.
  38. Konseling Universitas: Tiap periode akademis tertentu, pasti ada calon mahasiswa yang bisa Anda bantu untuk menemukan universitas impian mereka dengan mudah. Jika Anda percaya diri, jadilah seorang konsultan universitas.
  39. Akunting: Masalah finance yang ribet terkadang memerlukan keahlian khusus. Bantulah mereka dengan menawarkan keterampilan akunting Anda.
  40. SPG: Cocok untuk ekstrovert dan yang jago memasarkan produk, pekerjaan SPG sangat mudah didapat di mana saja.
  41. Notaris: Bantulah orang-orang mengesahkan dokumen-dokumen legal dengan kualifikasi dan lisensi notaris Anda.
  42. Personal Trainer: Yang mengerti peralatan gym dan seluk-beluk olahraga, jadilah personal trainer untuk orang-orang yang baru bergabung ke gym.
  43. Menjadi Staff Event: Kegiatan-kegiatan nasional ataupun internasional akan selalu membutuhkan sumber daya manusia tambahan dengan gaji yang lumayan.
  44. Penerjemah: Salurkan kemampuan bahasa asing Anda dengan menerjemahkan dokumen-dokumen yang dibutuhkan perusahaan tertentu.
  45. Membuka Startup: Dari startup, Anda bisa mengembangkannya menjadi bisnis besar. Mulai sekarang juga!
  46. Memulai Bisnis E-commerce: Anda bisa membuat Amazon versi lokal dengan memulai bisnis e-commerce yang makin populer.
  47. Mengajar Musik: Keahlian khusus yang satu ini akan sangat cocok Anda jalankan untuk kalangan murid-murid sekolah dasar atau menengah.
  48. Mengajar Bahasa Inggris Online: Dengan makin pentingnya bahasa Inggris, kebutuhan orang-orang akan guru Bahasa Inggris terbaik makin meningkat juga. Apa Anda bisa menjawab kebutuhan ini?
  49. Travel Consultant: Jalan-jalan sekaligus bekerja? Kenapa tidak?
  50. Budidaya Ikan Hias: Banyak yang rela bepergian jauh-jauh demi mencari ikan hias tertentu. Permudah masalah mereka dengan melakukan bisnis budidaya ikan hias cantik.

About Devi Yulia

My life revolves around reading books, writing stories, watching series and movies, and listening to music.

Check Also

Usaha Modal Kecil

Contoh Usaha Modal Kecil yang Bisa Anda Mulai Sekarang

Banyak orang saat ini mencari pekerjaan sampingan atau tambahan untuk menambah penghasilan dari yang sudah …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *