Tuesday , July 11 2023
Home / Inspiration / Di Belakang Lemari Ini Terdapat Ruang Rahasia

Di Belakang Lemari Ini Terdapat Ruang Rahasia

 

Laura Medicus, anak dari pemilik Blog The Colorado Nest. sebuah blog desain rumah,  baru saja mendapatkan fitur baru dari kamarnya. Orang tuanya membuat sebuah ruang rahasia tersembunyi di belakang lemari baju. Kamar Laura tadinya tidak memiliki kloset.

Tadinya, ruangan tersebut merupakan lemari baju walk-in yang berada di kamar orang tua Laura, tetapi kemudia ditutup dan dibongkar menjadi terbuka di kamar Laura. Kemudian orang tuanya menempatkan secara iseng meletakkan sebuah lemari di depannya sehingga sekarang ia bisa memasuki ruangan rahasia tersebut melalui lemari itu.

Ruangan rahasia ini kemudian dijadikan tempat Laura untuk bermain dengan teman baiknya, membaca buku, menonton televisi, dan di salah satu bagian ruangan tersebut bahkan digunakan untuk menyimpan baju.

Lebih baiknya lagi, renovasi ini tidak membutuhkan biaya banyak dan bisa membuat anak Anda yang remaja menjadi lebih senang karena memiliki fitur unik di dalam kamarnya. Ketika anak beranjak dewasa, lemari di depan ruangan bisa dihilangkan sehingga menjadi ruangan baju seperti biasanya.

Cara menciptakan ruangan rahasia ini sangat mudah. Jika Anda memiliki ruangan khusus untuk baju-baju anak, bongkar pintunya dan letakkan di tempat lain untuk sementara. Lalu, cari lemari yang anak Anda sukai, bongkar bagian belakangnya dan letakkan lemari tersebut di depan pintu. Pastikan lemari tersebut dipaku ke tembok dan aman untuk anak Anda keluar-masuk ruangan tersebut. Jangan lupa untuk meletakkan lampu di dalam lemari dengan saklar yang mudah dijangkau karena masuk ke dalam lemari tersebut biasanya sangat gelap.

Sumber: Apartment Therapy

Sumber Foto: Colorado Nest

 

About Fely Tan

i paint with words

Check Also

Ternyata 15 Benda Ini Bisa Dibersihkan di Mesin Cuci

Ternyata 15 Benda Ini Bisa Dibersihkan di Mesin Cuci

Banyaknya batasan dalam mencuci baju di mesin cuci mungkin membuat Anda kebingungan saat membaca judul …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *