Saturday , July 15 2023
Home / Inspiration / Tips / Meski Terlihat Bersih, Ini 7 Benda yang Harus Dibersihkan secara Rutin
Benda yang Harus Dibersihkan
Benda yang Harus Dibersihkan

Meski Terlihat Bersih, Ini 7 Benda yang Harus Dibersihkan secara Rutin

Jika Anda memiliki jadwal yang sibuk, rutinitas pembersihan harian adalah senjata rahasia untuk rumah yang selalu bersih dan rapi. Ada benda-benda yang terlihat bersih, dan mungkin Anda mengabaikannya karena itu bisa dikesampingkan terlebih dahulu. Tapi, jangan salah! Ada beberapa benda yang harus dibersihkan secara rutin loh.

Hanya 15 menit sehari meluangkan waktu untuk membersihkannya, Anda dapat membuat rumah Anda bersih dan rapi tanpa terlambat kerja, kehilangan waktu berharga dengan anak-anak atau pasangan Anda, atau menggunakan akhir pekan Anda untuk membersihkan rumah saja. Anda dapat menggunakan waktu luang untuk bersama keluarga, bukan begitu?

Kuncinya di sini adalah membuat ini sederhana dan mudah. Temukan metode dan jadwal yang terbaik untuk Anda agar membersihkan rumah jadi lebih menyenangkan!

Baca juga: Tips dalam Mencari Sewa Apartemen Bulanan

 

Benda yang Harus Dibersihkan

Source: rubandscrub.co.uk

 

Untuk menjaga kebersihan rumah, ada benda-benda yang harus dibersihkan setiap hari, atau berkala seminggu sekali, sebulan sekali, atau setahun sekali. Menurut goodhousekeeping.com, beberapa rutinitas bersih-bersih yang harus dilakukan seminggu sekali ketika akhir pekan, atau dilakukan satu setiap harinya adalah:

  1. Pakaian kotor
    Beberapa jenis pakaian, seperti handuk, dapat digunakan setidaknya tiga kali sebelum dicuci. Seprei dan selimut bisa dicuci paling sering seminggu sekali jika Anda benar-benar sibuk. Tetapi, mulailah untuk memperhatikan pakaian-pakaian tertentu apa saja yang harus rutin dibersihkan meskipun kelihatannya bersih. Perhatikan bahan, tekstur dan warna setiap pakaian. Anda bisa menyiapkan dua buah keranjang pakaian kotor untuk memisahkan pakaian yang dicuci setiap hari, mana yang dicuci seminggu sekali.
  2. Dapur
    Benda yang harus dibersihkan dengan rutin adalah perabotan dapur. Walaupun jarang memasak, atau dapur tidak terlihat kotor, Anda harus mengetahui bahwa dapur adalah tempat yang umum untuk bakteri bersarang. Bersihkan peralatan dapur setidaknya seminggu sekali dengan spons halus untuk menghilangkan bakteri di dalamnya (meskipun tidak digunakan)
  3. Kemoceng
    Benda yang harus dibersihkan berikutnya dengan rutin adalah kemoceng. Alat untuk membersihkan rumah ini harus dibersihkan karena bukannya bersih, kemoceng sebenarnya penuh dengan debu-debu bisa merusak furnitur Anda. Bersihkan kemoceng dengan menjemur dan menepuk-nepuknya agar semua debu terangkat. Setelah debu hilang, gunakan kain lembap agar sisa debu benar-benar hilang
  4. Karpet
    Benda yang harus dibersihkan berikutnya dengan rutin adalah karpet. Bersihkan karpet yang sering dilewati, seperti di ruang keluarga, lorong, dan kamar tidur. Hal ini untuk menghindari ada kutu atau binatang-binatang lainnya bersarang di dalam karpet.
  5. Bathtub & shower
    Tempat basah adalah tempat favorit jamur berkembang biak. Di tempat basah lah jamur bisa berkembang biak dengan mudah dan cepat. Pastikan membersihkan dan menggosok bathtub & shower paling tidak seminggu sekali.
  6. Permukaan kamar mandi
    Bersihkan lantai, kaca, dan wastafel kamar mandi Anda karena bakteri di dalam toilet menyebar ke semua tempat, walaupun Anda tidak pernah lupa menutup pintu kamar mandi. Agar bakteri tidak berkeliaran, bersihkan kamar mandi setiap minggu.
  7. Toilet
    Toilet adalah ruangan yang paling kotor di dalam rumah, selain itu tamu juga paling sering menggunakannya. Gunakan pembersih dan pemutih toilet untuk membersihkan toilet secara menyeluruh secara berkala seminggu sekali.

Sumber: goodhousekeeping.com

Baca juga: Checklist dan Tips Pertama Kali Sewa Apartemen

 

Untuk keperluan pemasaran properti, biarkan Saleshack sebagai jasa pengiklanan properti nomor 1 di Indonesia membantu Anda! Saleshack adalah sebuah jasa pemasaran properti seperti apartemen, rumah, tanah, ruko dan lainnya yang murah, mudah dan cepat pengerjaannya. Cukup dengan IDR 399,000.00 nett, apartemen Anda dapat dibantu ditayangkan di 15 online channels di seluruh Indonesia tanpa biaya komisi agen seperti pada umumnya. Sangat mudah dan cepat tentunya!

About Fely Tan

i paint with words

Check Also

Cara Memaksimalkan Ruangan di Apartemen Studio

Cara Memaksimalkan Ruangan Anda di Apartemen Studio

Jika saat ini Anda tinggal di sebuah apartemen studio atau sejenis yang berukuran mungil, maka …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *